Peresmian Multimedia Studio SIT Nurul Fajri

Peresmian Multimedia Studio SIT Nurul Fajri

Pemberian kamera dari Bapak Iwan Setyaboedi, S.E., M.M. kepada Ibu Maryam, S.Pd. sebagai penanggung jawab Multimedia Studio

Sekolah Islam Terpadu Nurul Fajri meresmikan Multimedia Studio pada Minggu (22/1/2023). Peresmian ini dihadiri oleh Ketua Yayasan Al-Hijrah, Bapak Dr. R. Heriyanto, S.E., M.B.A., C.A., pengurus yayasan Al-Hijrah, Direktur SIT Nurul Fajri, Wakil Direktur SIT Nurul Fajri, serta seluruh pegawai SIT Nurul Fajri. Kegiatan ini berlangsung di Aula SMPIT Nurul Fajri. Kegiatan peresmian Multimedia Studio ditandai dengan pemotongan pita serta pemberian kamera dari Bapak Iwan Setyaboedi, S.E., M.M., kepada Ibu Maryam, S.Pd. sebagai penanggung jawab Multimedia Studio.

Podcast bersama Ketua Yayasan Al-Hijrah, Bapak Dr. R. Heriyanto, S.E., M.B.A., C.A.

Bersamaan dengan diresmikannya ruang Multimedia Studio, diadakan podcast perdana yang menghadirkan Ketua Yayasan Al-Hijrah, Bapak Dr. R. Heriyanto, S.E., M.B.A., C.A., sebagai narasumber. Podcast ini dipandu oleh pembawa acara yaitu Bapak Ahmad Muzofar,  S.Pd. Podcast perdana ini membahas sejarah berdirinya SIT Nurul Fajri hingga dapat menjadi sekolah unggulan di Cikarang Barat.

Dalam podcast perdana ini, Bapak Dr. R. Heriyanto, S.E., M.B.A., C.A., menyampaikan bahwa  SIT Nurul Fajri didirikan pada tahun 2000 oleh delapan keluarga yang tinggal di Perumahan Taman Aster. Delapan pendiri SIT Nurul Fajri bergabung dalam sebuah yayasan bernama Yayasan Al-Hijrah Cikarang Barat. Berawal dari keinginan delapan keluarga untuk menyekolahkan putra-putrinya di sekolah berbasis Islam, akhirnya didirikanlah SIT Nurul Fajri. Melalui sekolah ini, para pendiri berharap SIT Nurul Fajri dapat menjadi jalan dakwah untuk mendidik generasi bangsa menjadi seorang muslim berakhlakul karimah.

Dalam podcast ini Bapak Dr. R. Heriyanto, S.E., M.B.A., C.A., juga menyampaikan bahwa  salah satu keunggulan SIT Nurul Fajri adalah adanya pembelajaran Al-Quran untuk seluruh siswa SD, SMP, dan SMA. Melalui pembelajaran ini diharapkan dapat melahirkan generasi yang mumpuni dalam bidang akademik dan pintar mengamalkan nilai-nilai Islam dalam kehidupan sehari-hari. Hal ini sejalan dengan misi awal didirikannya SIT Nurul Fajri yaitu menjadi jalan dakwah untuk menyebarkan kebaikan Islam kepada masyarakat.

 

2 thoughts on “Peresmian Multimedia Studio SIT Nurul Fajri”

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top
Scroll to Top